Hari Guru Nasional: OSIS SMK Nuris Hadirkan Kejutan Manis, Semua Guru Terharu Terima Bunga Spesial

SMK Nuris JemberPerayaan Hari Guru Nasional di SMK Nuris Jember, Selasa (25/11/2025), berlangsung sederhana, tetapi menyentuh hati. Para siswa secara diam-diam menyiapkan kejutan untuk bapak/ibu guru yang selama ini setia mengajar, membimbing, dan menginspirasi mereka. Momen tahunan ini kembali menghadirkan kehangatan yang menyatukan seluruh keluarga besar SMK Nuris Jember.

Perayaan tahun ini adalah kegiatan pembagian bunga kepada seluruh guru dan karyawan SMK Nuris. Kegiatan tersebut diprakarsai oleh pengurus OSIS SMK Nuris Jember, yang ingin memberikan apresiasi nyata kepada para pendidik. Bunga mawar beserta kartu ucapan itu menjadi simbol terima kasih. Semua dilakukan dengan penuh suka cita demi memberikan kejutan terbaik untuk para guru.

Pada pukul 10.00 – 11.30 WIB, berlangsung sesi 2 Asesmen Sumatif Akhir Semester Ganjil. Ruang guru sepenuhnya kosong. Pada saat itulah perwakilan OSIS SMK Nuris Jember menaruh bunga buatan mereka sendiri ke meja dewan guru. Tak lupa, kartu ucapan Selamat Hari Guru pun tercantum di dalamnya. Para guru pun tampak tersenyum haru melihat ketulusan dari murid-murid mereka.

Salah satu guru SMK Nuris Jember, Farhatul Adawi, S.Sos., menyampaikan apresiasi yang mendalam untuk OSIS dan seluruh siswa. Beliau menegaskan bahwa kejutan ini adalah bukti ikatan emosional yang kuat antara guru dan siswa di SMK Nuris Jember. “Saya sangat terharu atas effort siswa-siswi SMK. Tahun ini adalah tahun pertama saya menjadi seorang guru dan hari ini saya ikut dirayakan. Selamat Hari Guru juga untuk guru-guru saya dan semua guru di Indonesia,” ujarnya.

Perayaan Hari Guru tahun ini mungkin sederhana, tetapi maknanya begitu mendalam. Senyum, haru, dan rasa syukur mewarnai seisi ruang guru, menciptakan kenangan manis yang akan terus dikenang oleh seluruh keluarga besar SMK Nuris Jember. Semoga rasa hormat dan cinta kepada guru tidak hanya terpancar hari ini, tetapi sepanjang waktu.  (MFAF.Red)


Sumber: pesantrennuris.net

Refresh halaman ini jika komentar tidak tampil